Kanker Serviks sangat berbahaya bagi wanita dan bisa menyebabkan kematian. Kali ini saya mencoba menulis tentang faktor penyebab kanker serviks. Beberapa faktor penyebab kanker serviks antara lain :
1. Sering berganti ganti pasangan seksual.
Semakin sering berganti pasangan seksual, kemungkinan terjangkit virus HPV (Human papillomavirus) sebagai virus penyebab kanker serviks akan semakin besar. So, hindarilah ini!
2. Mulai melakukan hubungan seksual pada usia muda.
Melakukan seks sebelum usia 18 tahun bisa meningkatkan resiko terjangkit HPV. Sel atau jaringan reproduksi yang belum matang lebih rentan terkena HPV sehingga mudah terkena kanker serviks.
3. Penyakit Menular Seksual (PMS).
Kalau sebelumnya memiliki Penyakit Menular Seksual (PMS) seperti Clamidia, gonorhe, sifilis atau HIV / AIDS akan memperbesar kemungkinan terjangkit HPV. Hal ini juga berkaitan dengan point 1, apabila terlalu sering berganti-ganti pasangan selain juga rentan terkena AIDS akan rentan juga terkena kanker serviks.
4. Kekebalan Tubuh yang Lemah.
Kebanyakan wanita yang terinfeksi HPV tidak serta merta terkena kanker serviks. Namun, jika memiliki infeksi HPV dan sistem kekebalan tubuh melemah, seorang wanita akan lebih rentan terhadap kanker serviks.
5. Kebiasaan Merokok.
Memiliki kebiasaan merokok juga dapat menyebabkan kanker serviks. Mekanisme pasti yang menghubungkan rokok dengan kanker serviks belum diketahui, tetapi penggunaan tembakau bisa memicu perubahan sel prakanker menjadi kanker serviks, atau dari kanker tahap awal menjadi tahap lanjut.
6. Defisiensi vitamin A,E,C
Kekurangan vitamin A,E,C juga mneyebabkan kanker serviks. Sementara mekanisme dari faktor resiko ini juga belum diketahui dengan pasti.
7. Melahirkan banyak anak
Melahirkan banyak anak juga bisa menyebabkan kanker serviks, hal ini mungkin dikarenakan oleh daya tahan rahim yang sudah melemah.
0 komentar:
Posting Komentar